Senin, 06 Agustus 2012

Sebanyak 144166 DPT Pilgub Kalbar di Bengkayang


Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi DPT Pilgub Kalbar di KPU Bengkayang
Bengkayang Beranda Kalbar-Bengkayang. Rapat pleno terbuka Penetapan Rekapitulasi Jumlah Pemilih Terdaftar Pemilihan Umum Gubernur Dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat tahun 2012 di tingkat Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Bengkayang telah dilaksanakan. Sebanyak 144166 pemilih yang ada di Bumi Sebalo. kegiatan tersebut diselenggarakan di aula KPU Bengkayang pada hari Sabtu (4/8).
Eddy A SH, ketua KPU Bengkayang mengatakan, sebanyak 144166 pemilih dengan pemilih laki-laki sebanyak 74977 dan perempuan sebanyak 69189. Jumlah TPS sebanyak 603. apabila dibandingkan dengan pemilukada 2010 lalu pemilih di bumi sebalo sebanyak 135455 pemilih.
"Sebanyak 19237 pemilih tambahan dari DPS sebelumnya. Pemilukada 2010 lalu jumlah TPS 603," terang Eddy ditemui di sekretariat KPU Bengkayang, Sabtu (4/8).
Dengan telah ditetapkannya DPT di Kabupaten Bengkayang, besok berangkat ke pontianak untuk menyerahkan DPT ke KPU Kalbar. Karena tanggal 6 Agustus Senin ada rapat pleno terbuka di tingkat provinsi. Dengan telah ditetapkannya DPT, apabila masih ditemukan warga yang tidak masuk dalam DPT, tidak dapat ditambah lagi. Karena tahapan perbaikan DPS telah selesai.
Adapun Berita acara nomor 70/BA/VIII/2012 tentang Rekapitulasi Jumlah Pemilih Terdaftar Pigub Kalbar Di Tingkat Kpu Bengkayang. dari pantauan awak koran ini dilapangan, tampak hadir Kapolres Bengkayang, Ketua Panwaslu Kabupaten Bengkayang, tim kampanye pasangan calon, Kesbangpol dan PPK Se Kabupaten Bengkayang. (cah)  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar